Bhabinkamtibmas Desa Kedungboto Dampingi Warga Tanam Cabai untuk Dukung Ketahanan Pangan

Bhabinkamtibmas Desa Kedungboto Dampingi Warga Tanam Cabai untuk Dukung Ketahanan Pangan

Bhabinkamtibmas Desa Kedungboto, Polsek Porong, Aiptu M. Asykur, terjun langsung mendampingi warga dalam kegiatan penanaman cabai yang berlangsung pada Sabtu (26/4/2025).


Kegiatan ini merupakan bagian dari Program 1 Pekarangan Pangan Bergizi (P2B), yang bertujuan untuk memanfaatkan lahan pekarangan sebagai sumber pangan bergizi secara mandiri. Penanaman cabai menjadi salah satu langkah konkret dalam mewujudkan kemandirian pangan di tengah masyarakat.


Aiptu M. Asykur tampak aktif berinteraksi dengan warga, memberikan arahan sekaligus motivasi agar semangat bertani tetap tumbuh. Kehadirannya memberikan dorongan moral tersendiri bagi masyarakat yang turut berpartisipasi dalam program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim.


“Kami ingin masyarakat menyadari pentingnya memanfaatkan pekarangan rumah, tidak hanya sebagai ruang terbuka, tapi juga sebagai sumber pangan yang sehat dan bernilai ekonomis,” ujar Aiptu M. Asykur di sela kegiatan.


Warga Desa Kedungboto pun menyambut baik kegiatan ini. Selain menambah pengetahuan bertani, mereka juga merasakan manfaat nyata dari pendampingan yang dilakukan aparat kepolisian, khususnya dalam membangun semangat gotong royong dan kemandirian desa.


Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat dapat memperkuat ketahanan pangan dari skala rumah tangga, sekaligus menciptakan desa yang tangguh, mandiri, dan sejahtera.