Bhabinkamtibmas Permisan Bersama Warga Inventarisasi Kendala Pengelolaan Lahan Pekarangan untuk Dukung Ketahanan Pangan

Bhabinkamtibmas Desa Permisan, Polsek Jabon, Aiptu F. Rozi, pada Jumat (25/4/2025), melakukan koordinasi aktif bersama warga dalam rangka mendata berbagai kendala yang dihadapi dalam pengelolaan lahan pekarangan.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengidentifikasi permasalahan secara langsung di lapangan, sehingga dapat disusun solusi strategis yang mendukung optimalisasi pemanfaatan lahan pekarangan. Langkah ini menjadi bagian dari upaya mendukung program nasional Asta Cita yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, khususnya dalam hal penguatan ketahanan pangan nasional.
Dalam keterangannya, Aiptu F. Rozi menekankan pentingnya sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim yang berkelanjutan.
"Melalui pendataan ini, kita harapkan warga bisa lebih termotivasi untuk memanfaatkan lahan pekarangan yang ada, dengan dukungan yang tepat dari pemerintah dan pihak terkait," ujarnya.
Warga menyambut baik kegiatan ini dan menyampaikan berbagai masukan, mulai dari keterbatasan sarana pertanian hingga kebutuhan penyuluhan teknis. Hasil dari pendataan ini akan dilaporkan ke instansi terkait sebagai dasar tindak lanjut program penanaman yang direncanakan.